JAKARTA – Sultrainfo.id. 

Witan Sulaeman tampil gemilang dan jadi salah satu kunci keberhasilan Trencin menang telak 14-0 lawan Slovan Hlohovec di Piala Slovakia.

Kemenangan telak Trencin tak lepas dari start bagus yang mereka tunjukkan di awal laga. Trencin sudah mencetak lima gol di 32 menit awal pertandingan.

Dari lima gol yang tercipta, Witan memberikan sumbangan dua gol dan satu assist.

Witan memberikan assist pada gol pertama yang dicetak Rash Rahim Ibrahim. Penetrasi Witan di sisi kiri pertahanan Hlohovec diakhiri umpan matang ke arah Ibrahim.

Kiper Hlohovec, Martin Grezo sudah lebih dulu maju menutup pergerakan Witan sehingga Ibrahim hanya berhadapan dengan gawang yang kosong ketika meneruskan umpan Witan.

Witan lalu mencatatkan namanya di papan skor pada gol kedua Trencin. Witan dengan jeli melihat posisi Grezo yang jauh meninggalkan gawang.

Witan memutuskan melepaskan tendangan lambung yang membuat bola mulus masuk ke dalam gawang.

Saat pertandingan memasuki menit ke-32, Witan lagi-lagi mencetak gol. Gol kedua Witan juga membuat kedudukan menjadi 5-0.

Dalam proses gol ini, Witan berlari kencang saat Trencin menyusun serangan. Alhasil, Witan sangat sigap menyelesaikan umpan silang Lukas Letenay.

Performa apik Witan ini membuat dirinya bisa mendapat menit bermain lebih banyak pada laga-laga berikutnya Trencin. Witan sendiri ditarik keluar pada menit ke-76 saat kedudukan 12-0 untuk Trencin.

Setelah Witan keluar, Trencin membukukan dua gol tambahan untuk melengkapi kemenangan menjadi 14-0. (Dilansir dari CNNIndonesia, 24/8/2022) Red.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *