BOMBANA-Sultrainfo.id.
Penilaian Lomba 10 Program Pokok PKK Tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara, yang dilaksanakan pada hari Jum’at Tanggal, 12 November 2021 Pada dasarnya lomba ini telah dilaksanakan sebelumnya pada Tingkat Kabupaten Bombana yaitu Lomba Posyandu PHBS dan Kesling yang dilaksanakan di Desa Biru Kecamatan Poleang Timur Kabupaten Bombana. Kesiapan tersebut disampaikan usai Posyandu padang Malori mendapatkan kunjungan dari Tim Penilai Lomba Posyandu, Kesling dan PHBS Tingkat Kabupaten pada beberapa bulan lalu, Jumat (25/06/2021).
Kepala Desa Biru, Sainal Abidin, mengatakan meskipun banyak kendala yang dihadapi di lapangan terutama dari segi pendanaan namun semua itu bisa teratasi berkat kerjasama dan antusias masyarakat bersama para stakeholder yang ada di Desa Biru. “yang namanya kegiatan pasti ada kaitannya dengan Anggaran, namun bukan berarti kegiatan tersebut tidak bisa dilaksanakan, pasti kita berusaha bagaiman upaya kita agar kegiatan tersebut dapat terlaksana dengan baik, “ucapnya.
Pada Penilaian kali ini dijemput dengan tarian Cakalele yang merupakan tarian adat Moronene yang biasa disebut Momani, seperti biasa sebelum melakukan Penilaian Peserta di Persilahkan mengambil tempat yang telah disediakan oleh Pemerintah setempat.
Hal ini disampaikan pula Tim Penggerak PKK Desa Biru Ny. Mahrani Zaenal, S.Pd.I, pelaksanaan Penilaian 10 Program Pokok PKK yang mengedepankan Peran Perempuan dalam Pembangunan dengan Cara berpartisipasi dalam pembangunan mewujudkan keluarga sehat sejahtera dan harmonis, membina generasi muda.
Dengan sapaan ibu Rani ini, Ia mengatakan pula terkait dengan pengorganisasian PKK yang ada di Desa seperti Dasa Wisma serta Keanggotaan dalam Organisasi PKK, bahwa sumber Anggaran yang diperolehnya itu berasal dari dana Gembira Desa.
Ketua Tim Penilai Lomba dari Provinsi Sulawesi Tenggara dalam hal ini diwakili oleh Ketua Pokja III menyampaikan permohonan Maaf dari Ibu Pj Ketua TP. PKK Provinsi sulawesi tenggara bahwa, dalam pertemuan ini beliau tidak menyempatkan waktu untuk hadir di acara ini, karena ada hal yang tak kala pentingnya dengan kegiatan tersebut sehingga tidak sempat hadir dalam kegiatan ini.
Untuk itu, kata ketua Pokja III, tujuan dilaksanakan kegiatan ini yaitu untuk mengevaluasi pelaksanaan 10 Program Pokok PKK, diantaranya dimulai dari kegiatan Penghayatan sampai dengan Program kesepuluh yaitu Perencanaan sehat.
Senda hal ini, Bupati Bombana menyampaikan sambutan melalui Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan Kab. Bombana H. Muh. Haris, mengatakan, ini adalah kegiatan tahunan PKK, dimana program yang diperlombakan merupakan program penghayatan, perencanaan hingga program kesehatan bagi warga masyarakat Poleang Timur, Bombana pada umumnya.
“kegiatan ini sangat penting, karena menyangkut beberapa aspek yang ada di daerah, terutama bagi program kesehatan, serta mengembangkan sdm bagi masyarakat di suatu daerah, seperti di kecamatan poleang timur ini. Dan semua 10 program pokok pkk adalah program unggulan yang berbasis kewilayahan serta peningkatan Sumberdaya Manusia. “tuturnya. (Si2)